Apa Arti Silaturahmi?


Yayasan Rotte Indonesia Mulya (YRIM) yang menggawangi ROTTE FOUNDATION mendapat silaturahmi dan kunjungan (balasan) dari rekan media dari Metro Riau Group (HalloRiau.com & Koran Metro Riau).
Selasa 21 Juli 2020 16:37:51 WIB

Silaturahmi memiliki sejumlah keutamaan. Tak hanya dilakukan saat lebaran, dilakukan di luar lebaran pun berkahnya tetap luar biasa. Menjalin dan menyambung kembali hubungan baik bisa melipatgandakan kebaikan dan keberkahan.

Salah satu hadist yang begitu monumental prihal silaturahmi, berbunyi: “Barangsiapa yang ingin diluaskan rezekinya dan dipanjangkan umurnya, maka sambunglah tali silaturahmi” (HR. Bukhari – Muslim).

Nah, Rabu (17/6/2020) siang, Yayasan Rotte Indonesia Mulya (YRIM) yang menggawangi ROTTE FOUNDATION mendapat silaturahmi dan kunjungan (balasan) dari rekan media dari Metro Riau Group (HalloRiau.com & Koran Metro Riau).

Silaturahmi ini menjajaki kemungkinan kerjasama kedua belah pihak. H. Budi Suhari. S.Pt selaku Pimpinan Rotte Foundation, dalam kesempatan itu menjelaskan perihal perkembangan yayasan dengan aneka program dan layanan yang sudah digulirkan sejak 2018 silam dengan perkembangan cukup signifikan.

Adapun Metro Riau Group yang diwakili Budi Satria(Pimpinan Perusahaan) memaparkan prihal dinamika kerja media cetak dan online di era milenial. Apalagi, dengan adanya pandemi Covid-19 yang turut menyumbang lesunya kinerja media.

Terakhir, keduanya juga mengulas prihal CSR (Cost Social Responsibility) dan filantropi (kemanusiaan) dunia usaha dalam upaya pengentasan kemiskinan di tanah air.

Scroll to top